1. MALANG
  2. KABAR MALANG

Bank Indonesia siapkan Rp 12 milyar untuk masyarakat kota Malang

Jelang Pasar Murah Ramadan yang digelar Pemkot, Bank Indonesia telah siapkan Rp 12 Milyar untuk penukaran uang baru.

© 2016 merdeka.com/ Darmadi Sasongko. ©2016 Merdeka.com Reporter : Rizky Wahyu Permana | Kamis, 09 Juni 2016 11:24

Merdeka.com, Malang - Meningkatnya kebutuhan uang baru masyarakat menjelang hari raya Idul Fitri telah diantisipasi oleh Bank Indonesia. Selain menyiapkan kas keliling, BI juga telah menyiapkan cukup banyak uang baru bagi masyarakat kota Malang.

Yang paling dekat BI akan menyediakan layanan penukaran uang baru mulai tanggal 15 – 17 Juni 2016 di Pasar Murah Ramadan yang digelar oleh Bagian Perekonomian dan Usaha Daerah Kota Malang di Halaman Stadion Gajayana Malang. Pasar Murah Ramadan ini sendiri merupakan upaya Pemkot Malang untuk menjamin ketersediaan barang dan menekan inflasi jelang hari raya Idul Fitri.

Pada pasar murah tersebut akan disediakan 4 unit mobil kas keliling Bank Indonesia yang akan melayani masyarakat dalam bentuk penukaran uang baru dengan nominal Rp. 2000,-, Rp. 5000,-, Rp. 10.000,- dan Rp. 20.000,- per bendel nya. Kas pelayanan akan buka mulai pukul 08.00 WIB hingga 13.00 WIB. Masing-masing unit kas keliling akan menyediakan dana hingga 1 Milyar Rupiah perharinya.

“Dengan total ketersediaan uang baru yang mencapai Rp 12 Milyar tersebut, kami berharap agar kebutuhan masyarakat terpenuhi dan masyarakat juga akan lebih mudah jika ingin menukarkan uang baru” ujar Rinawati, Kabag Perekonomian dan Usaha Daerah Kota Malang.

PILIHAN EDITOR

(RWP)
  1. Info Kota
  2. Seputar Ramadan
SHARE BERITA INI:
KOMENTAR ANDA