Kemampuan olah bola dan visi bermain yang ditunjukkan Faysal Shayesteh mampu membuat Aji Santoso terpikat.
Merdeka.com, Malang - Pelatih Arema Cronus, Aji Santoso melontarkan pujian terhadap kemampuan pemain seleksi mereka, Faysal Shayesteh. Dilansir dari Bola.net, Aji mengakui bahwa pemain berkebangsaan Afghanistan ini memiliki kemampuan yang cukup bagus.
"Secara fisik, ia belum siap, karena terakhir bermain pada November 2016 lalu. Namun, kalau kita lihat skill bermain, cara pegang bola dan visi bermainnya cukup bagus," kata Aji.
Selain kemampuan olah bola, Aji menilai Shayesteh juga mampu memahami gaya bermain yang dia inginkan. Hanya saja, pergerakan pemain ini dinilainya belum cukup dinamis karena terkendala faktor kelelahan.
"Saya sampaikan konsep bermain lawan, dan ia mampu mengikuti," puji Aji.
Walau sekilas cukup bagus, Aji tak mau terburu-buru memberi rekomendasi padanya. Dia masih ingin melihat lebih lama dan teliti penampilan Shayesteh.
"Besok saya akan bicara dengan dia. Jika mau ditrial di Bali Island Cup tentunya akan sangat bagus. Tidak fair kalau kita jajal dia dalam kondisi yang masih belum siap," tuturnya.
Jika Shayesteh masih belum pasti menjadi bagian dari Arema Cronus, nasib lebih baik didapat Mauricio Mazzetti. Pemain belakang asal Argentina ini memiliki peluang lebih besar untuk bergabung dengan Arema musim depan.
"Asal lolos tes medis, kita akan rekrut. Tidak ada masalah dengan caranya bermain sepakbola," tandasnya.