1. MALANG
  2. KABAR MALANG

Galakkan razia anak sekolah, Satpol PP kota Malang jaring 26 siswa

Satuan Polisi Pamong Praja Kota Malang gelar razia anak sekolah yang mangkir saat jam pelajaran, Rabu (11/1) kemarin. 26 siswa ditemukan bolos.

©2017 Merdeka.com Reporter : Siti Rutmawati | Kamis, 12 Januari 2017 13:49

Merdeka.com, Malang - Satuan Polisi Pamong Praja Kota Malang menggelar razia anak sekolah yang mangkir saat jam pelajaran, Rabu (11/1) kemarin. Sejak pagi, operasi yang dilaksanakan di beberapa titik wilayah Kota Malang itu, menjaring 26 anak sekolah yang membolos dengan berbagai alasan.

Kepala Bidang Ketentraman dan Ketertiban Umum Satpol PP Kota Malang, R. Dandung Djulharjanto menyatakan, pelaksanaan razia tersebut merupakan salah satu wujud kepedulian Pemerintah Kota Malang. Terutama untuk melindungi generasi emas di Kota Pendidikan ini.

"Melalui razia ini, kami berharap agar anak-anak kita tidak berada pada pola pergaulan yang salah. Lebih baik mereka yang bolos sekolah kami amankan daripada mereka bertemu dengan orang-orang yang tidak bertanggung jawab," tuturnya.

Dandung berharap, upaya tersebut dapat meminimalisir peredaran narkoba di kalangan anak sekolah. "Anak-anak yang bolos sekolah ini merupakan target empuk bagi para pengedar," jelas Dandung.

Sementara itu, operasi tersebut menjaring 26 anak, masing-masing 4 siswa SMP, dan 22 siswa SMA/SMK di kota Malang.

"Kedepan, kami akan terus melakukan razia ini secara berkelanjutan minimal 2 kali seminggu, utamanya di warnet dan warung kopi tempat mereka seringkali menghabiskan waktu selama jam sekolah berlangsung" tandas Dandung.

PILIHAN EDITOR

(SR)
  1. Info Kota
  2. Pendidikan
  3. Peristiwa
SHARE BERITA INI:
KOMENTAR ANDA