1. MALANG
  2. AREMANIA

Arema Cronus sudah kantongi penawar permainan agresif Semen Padang

Milomir Seslija mengaku dia sudah memiliki taktik untuk meredam agresivitas permainan Semen Padang.

Arema Cronus vs Semen Padang di putaran pertama ISC A 2016. ©2016 Merdeka.com Reporter : Rizky Wahyu Permana | Jum'at, 28 Oktober 2016 17:09

Merdeka.com, Malang - Arema Cronus mengungkapkan bahwa mereka telah memiliki taktik untuk meredam agresivitas permainan Semen Padang. Dilansir dari Bola.net, Arema Cronus menegaskan bahwa mereka bakal bermain disiplin pada laga lanjutan Indonesia Soccer Championship (ISC) A 2016 tersebut.

"Kami akan bermain disiplin pada pertandingan besok," ujar Pelatih Arema Cronus, Milomir Seslija.

"Kami akan bermain kompak, seperti ketika menghadapi Persib Bandung di putaran pertama lalu," sambungnya.

Milo mengaku dia telah mengetahui pangkal dari agresivitas permainan Semen Padang. Dia mengatakan bahwa permainan agresif itu bermula dari kecepatan yang dimiliki oleh dua winger mereka, Isryad Maulana dan Riko Simanjuntak. Untuk dua pemain tersebut, Milo mengaku bahwa dia telah menyiapkan antisipasi khusus.

"Seperti Persija ketika bermain di sini, kami akan berupaya menjauhkan mereka dari suplai bola," tuturnya.

Walaupun menjadi senjata andalan lawan, namun Milo justru mengaku senang jika Semen Padang bermain agresif dan terbuka. Dia menganggap permainan mereka akan memberi para pemainnya peluang dalam mengembangkan permainan dan mencetak gol.

"Dalam sepakbola, kesempatan selalu ada. Kita akan berupaya untuk itu," tandasnya.

PILIHAN EDITOR

(RWP)
  1. Kabar Arema
  2. ISC A 2016
  3. Milomir Seslija
  4. Arema Cronus
SHARE BERITA INI:
KOMENTAR ANDA