1. MALANG
  2. KABAR MALANG

Usai belanja, istri wartawan dijambret di Sawojajar

Siti Arifah Khoiriah dan anaknya mengalami penjambretan di wilayah sekitar Sawojajar, kota Malang.

©2016 Merdeka.com Reporter : Rizky Wahyu Permana | Selasa, 07 Juni 2016 13:27

Merdeka.com, Malang - Siti Arifah Khoiriah (40), istri dari Dodik Rizky, seorang wartawan menjadi korban dari kejahatan penjambretan. Dilansir dari Merdeka.com, korban mengalami penjambretan saat sedang berada di Jalan Danau Tigi Timur, Kelurahan Sawojajar, Kecamatan Kedung Kandang, Kota Malang.

Korban mengalami penjambretan usai berbelanja bersama anaknya. Mereka tidak sadar bahwa sedang dibuntuti pelaku.

"Kejadian sudah dilaporkan ke kami. Kami akan menindaklanjuti laporan kasus tersebut," kata Kasat Reskrim Polres Malang Kota AKP Tatang Prajitno Panjaitan, Senin (6/6).

Tatang menjelaskan, kejadian bermula saat Siti Arifah bersama anaknya, Ananda Indira (11) sedang berbelanja di Toko Citra Sawojajar, Sabtu (4/6) sekitar pukul 20.00 WIB. Tepat ketika melintas di samping SMP Negeri 21, pelaku menarik tas dari pundak korban.

Korban sempat mempertahankan, sehingga sempat terjadi tarik tarikan antara korban dan pelaku. Namun karena kalah kuat, Siti akhirnya jatuh tersungkur.

"Isi tasnya HP Android, STNK, KTP serta uang tunai Rp 500 ribu," kata Dodik, suami korban.

Dodik menceritakan, pelaku berperawakan gendut dengan kendaraan sepeda motor CBR. Saat beraksi, pelaku mengenakan helm teropong, sehingga sama sekali tidak terlihat wajahnya. Begitu berhasil mendapat hasil jambretan, pelaku segera kabur ke arah barat.

Tatang mengaku telah mengerahkan anggotanya untuk mengejar pelaku. Pihaknya juga mengimbau agar masyarakat waspada apalagi menghadapi Ramadan dan Jelang Lebaran.

"Semoga secepatnya berhasil kami tangkap pelakunya," kata Tatang Prajitno.

Sementara terkait pengamanan Ramadan, kata Tatang, tingkat kejahatan cenderung mengalami kenaikan. Pengalaman itu biasa terjadi setiap tahun dan baru akan mengalami penurunan menjelang minggu ketiga.

"Biasanya menjelang lebaran kejahatan akan meningkat. Kami mengimbau masyarakat tetap waspada, terutama saat keluar malam jangan terlalu glamor dengan memakai semua perhiasannya," ujarnya.

PILIHAN EDITOR

(RWP)
  1. Peristiwa
  2. Kriminal
SHARE BERITA INI:
KOMENTAR ANDA