Pelatih Arema FC, Aji Santoso mengaku puas dengan penampilan yang ditunjukkan duet stopper barunya.
Merdeka.com, Malang - Aji santoso mengungkapkan rasa gembiranya terkait kinerja yang ditunjukkan lini belakang timnya. Dilansir dari Bola.net, Aji menyebut duet stopper Arema yang digalang Arthur Cunha dan Rocha dan Bagas Adi Nugroho telah menunjukkan performa yang menawan.
"Selama penyisihan Grup 2 Piala Presiden, peran Arthur dan Bagas cukup bagus," puji Aji.
"Terbukti, dari tiga pertandingan, kami hanya kemasukan satu gol," sambungnya.
Aji menyebut bahwa kokohnya duet tembok pertahanan in mampu mengisi lubang yang ditinggalkan Hamka Hamzah dan Goran Gancev. Dia menilai bergabungnya Arthur dan Bagas membuat lini belakang Arema sulit ditaklukkan lawan.
"Kualitas mereka nggak kalah dengan pemain-pemain yang pergi dari Arema," tuturnya.
Lebih lanjut, Aji memberi kredit tersendiri bagi Bagas. Walau masih muda, dia mampu menunjukkan kematangan di atas lapangan.
"Bagas masih muda. Masih memiliki prospek bagus. Ia juga memiliki karakter Arema. Adaptasinya juga luar biasa," jelas Aji.
Sementara itu, walau puas dengan duet stopper barunya, Aji tak mau jemawa. Dia mengatakan bahwa Arthur dan Bagas tak boleh terlalu berpuas diri dengan performa mereka sekarang.
"Mereka masih harus bekerja keras. Masih perlu pembuktian di Liga 1 mendatang," tegasnya.
Walau sudah puas dengan kinerja stoppernya, Aji mengaku bahwa Arema saat ini perlu mencari stopper tambahan. Pasalnya, secara jumlah, Arema masih kekurangan pemain di posisi tersebut.
"Saat ini, kita baru ada tiga pemain, Arthur, Junda dan Bagas. Padahal, paling tidak, kita perlu empat pemain," tandasnya.