1. MALANG
  2. KABAR MALANG

Polisi mulai lakukan olah TKP kebakaran Pasar Besar Malang

Tim Laboratorium Forensik (Labfor) Polda Jawa Timur mulai melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) kebakaran Pasar Besar Malang.

© 2016 merdeka.com/Darmadi Sasongko. ©2016 Merdeka.com Reporter : Rizky Wahyu Permana | Jum'at, 27 Mei 2016 16:09

Merdeka.com, Malang - Tim Laboratorium Forensik (Labfor) Polda Jawa Timur hari ini, Jumat (27/5) mulai melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) terkait kebakaran di Pasar Besar Malang. Kebakaran yang terjadi pada rabu (26/5) lalu menghanguskan kompleks Pasar Besar Malang.

Dilansir dari Merdeka.com, tim dari Polda Jatim ini dipimpin oleh AKBP Hariyono bersama dua orang lainnya. Proses identifikasi dilakukan secara tertutup setelah melakukan penandatanganan sejumlah berkas di Ruang Dinas pasar Kota Malang.

"Dilakukan identifikasi di semua tempat. Sementara untuk tempat-tempat yang bisa dijangkau. Karena kondisinya yang masih belum memungkinkan," ujar Anggota Tim dari Polresta Malang, Iptu Subandi.

Subandi juga menyatakan bahwa beberapa barang akan diambil untuk dijadikan contoh dan dibawa ke laboratorium. Hasil dari tes di laboratorium itu akan akan memberikan informasi soal penyebab kebakaran.

"Intinya semua proses itu untuk mencari penyebab kebakaran," tambah Subandi.

Tim Labfor memasuki lantai dasar yang menjadi awal ditemukannya titik api. Informasi serta berbagai bukti yang didapat ini akan menjadi dasar untuk mencari penyebab kebakaran.

PILIHAN EDITOR

(RWP)
  1. Peristiwa
  2. Kebakaran pasar besar
SHARE BERITA INI:
KOMENTAR ANDA