1. MALANG
  2. KABAR MALANG

Abah Anton wakili Indonesia di Strong Cities Network

Walikota Malang, H. Mochammad Anton hadir pada forum "The International Steering Commitee of The Strong Cities Network" di Antalya, Turki.

©2016 Merdeka.com Reporter : Rizky Wahyu Permana | Kamis, 12 Mei 2016 09:33

Merdeka.com, Malang - Walikota Malang, H. Mochammad Anton menjadi satu-satunya kepala daerah asal Indonesia yang hadir pada forum "The International Steering Commitee of The Strong Cities Network". Forum ini digelar di kota Antalya, Turki pada 11-12 Mei 2016.

Forum itu sendiri dihadiri oleh beberapa kepala daerah dari beberapa negara dan bertujuan untuk berbagi pengalaman, pemikiran, dan pelaksanaan untuk mewujudkan kota yang damai. Bersama beberapa kepala daerah dari negara lain, Abah Anton membahas mengenai membangun kekuatan internal dalam menopang terwujudnya perdamaian serta menekan paham ekstrem.

"Kebanggaan tersendiri bagi kota Malang, tentu juga bagi masyarakat Jawa Timur dan juga bangsa Indonesia, karena rekomendasi serta undangan yang diberikan untuk kota Malang, karena kita dinilai mampu menjalin komunikasi dan ketahanan yang kuat antara pemimpin formil (Forpimda) maupun dengan pimpinan pimpinan non formal seperti melalui FKUB, LPMK, Forum Rektor, Forum Temu RT/RW serta keterlibatan pemuka agama dalam proses penyelenggaraan pemerintahan dan pembangunan", ujar Abah Anton.

Acara tersebut juga dihadiri oleh walikota dari beberapa kota besar di dunia seperti Istanbul, Kopenhagen, Yaounde dan masih banyak lagi. Terdapat juga menteri luar negeri Turki serta beberapa gubernur yang hadir pada forum tersebut.

Kegiatan ini sendiri merupakan bagian dari program Strong Cities Network (SCN) yang diinisiasi oleh sebuah organisasi asal Inggris bernama Institute for Strategic Dialogue (ISD). SCN memiliki tujuan untuk membuat jaringan antara kepala daerah, pejabat, dan praktisi yang membangun sebuah komunitas sosial yang bertekad melawan ekstremisme dalam berbagai bentuk.

PILIHAN EDITOR

(RWP)
  1. Abah Anton
  2. Info Kota
SHARE BERITA INI:
KOMENTAR ANDA