1. MALANG
  2. GAYA HIDUP

Sudah tahu? Ini jenis dan ciri apel Malang

Apel Malang terdiri dari tiga jenis dengan masing-masing rasa yang khas. Kenali perbedaannya di sini!

© buahlokalku.blogspot.com. ©2016 Merdeka.com Reporter : Siti Rutmawati | Sabtu, 17 September 2016 16:07

Merdeka.com, Malang - Layaknya julukan yang diberikan, Malang memang unggul dalam hal produksi apel. Berbicara tentang apel, kamu tentu sering menemukan beragam jenis apel yang dijajakan di pasar maupun toko buah.

Lalu, apakah kamu mengenal jenis apel lokal yang lahir dari tanah Malang sendiri? Nah, untuk memudahkan kamu mengenalinya, berikut adalah ciri-ciri apel Malang yang diklasifikasikan berdasar jenisnya.

Apel Manalagi

Apel Malang
© buahlokalku.blogspot.com



Memiliki aroma yang wangi, apel manalagi merupakan jenis apel yang cukup digemari. Ciri-ciri apel manalagi antara lain:

  • Bentuk buah bulat dengan ujung pangkal berlekuk datar
  • Kulit buah hijau muda kekuningan
  • Daging buah manis
  • Tekstur liat dengan sedikit kandungan air
  • Rasa buah manis

Apel Rome Beauty

Apel Malang
© umkmnews.com



Panen apel jenis ini bisa mencapai 30-40kg per pohon jika usia tanamannya mencapai tujuh tahun. Ciri apel yang menjadi bahan dasar pembuatan sari apel ini antara lain:

  • Bentuk buah agak bulat dengan sedikit lekukan di bagian ujung
  • Warna kulit buah hijau kekuningan
  • Daging buah keras namun bertekstur halus
  • Aroma buah yang kuat

Apel Anna

Apel Malang
© pusatapel.blogspot.com



Apel yang satu ini terbilang unik dibanding dengan jenis apel Malang lainnya. Uniknya, jika dikonsumsi sesaat setelah dipetik, apel Anna akan terasa sedikit asam.

Namun, jika dibiarkan 3-4 hari setelah dipetik, buah ini akan terasa lebih manis dengan aroma yan tajam. Ciri-ciri apel Anna antara lain:

  • Bentuk buah memanjang dengan pangkal buah menyerupai bintang
  • Kulit buah tipis dengan warna kuning dan semburatan warna merah
  • Daging buah padat cenderung masir
  • Kandungan air dalam buah cukup tinggi

Nah, cukup mudah untuk membedakannya, bukan? Semoga bermanfaat!

(SR)
  1. Kuliner
  2. Belanja
  3. Tips
SHARE BERITA INI:
KOMENTAR ANDA