1. MALANG
  2. KULINER

4 Minuman Tradisional yang Cocok Diseruput Kala Musim Hujan

Empat minuman tradisional khas Malang ini dapat membantu mengusir hawa dingin yang biasa muncul setelah hujan reda.

Angsle & Ronde Titoni. ©2018 Merdeka.com Reporter : Rizky Wahyu Permana | Selasa, 13 November 2018 17:13

Merdeka.com, Malang - Kembalinya musim hujan menjadi tanda bahwa akan tiba lagi kondisi malam-malam dingin pasca hujan. Hawa yang dingin serta jalanan yang sedikit becek merupakan kombinasi sempurna yang bisa membuat kita ingin berdiam di rumah dan menenggelamkan diri di atas kasur. Namun tentu saja kita tak dapat terus bergumul dengan guling dan selimut selama musim hujan ini, ada kalanya perlu juga bersosialisasi dan berkumpul bersama teman sekedar untuk menyambung tali silaturahmi atau urusan lainnya.

Untuk menghalau hawa dingin kala pergi di malam hari itu, tak cukup hanya jaket tebal saja. Nah, empat minuman tradisional khas Malang ini cocok untuk bantu kamu melewati malam-malam dingin agar tak menggigil dan tetap santai ketika berkumpul bersama kawan.

1. STMJ

STMJ 29
© facebook.com/FitriYuliani/facebook.com/FitriYuliani

STMJ sendiri merupakan singkatan dari komposisi minumannya yang terdiri dari susu, telur, madu, dan jahe. Minuman ini sendiri dapat cukup mudah ditemukan di berbagai tempat di Malang. Adanya komposisi jahe pada minuman ini membuatnya dapat langsung menghangatkan tenggorokan dan perut ketika diminum. Ditambah lagi bahan dasarnya yang dari susu membuatnya tak hanya sekedar menghangatkan saja namun juga membuat perut yang keroncongan menjadi terisi dan menepis hawa dingin.

2. Ronde

Ronde Titoni
© 2016 merdeka.com/Febrianti

Ronde merupakan salah satu wedang atau minuman tradisional khas Jawa. Rasanya sendiri merupakan perpaduan dari pedas dan manis terutama jika diseruput ketika masih panas. Sama seperti pada STMJ, adanya jahe membuat minuman satu ini dapat seketika menghangatkan tubuh ketika diminum. Isiannya terdiri dari kuah jahe, kacang, serta bola-bola ketan yang berisi gula merah dan menjadi ciri khas dari minuman satu ini.

3. Angsle

Angsle
© indonesiana.merahputih.com/indonesiana.merahputih.com

Minuman hangat atau wedang khas Malang ini merupakan teman abadi dari Ronde. Di Malang, dua wedang ini memang seakan tak dapat terpisahkan dan selalu dijual berdampingan. Hanya saja, angsle memiliki rasa yang khas dan berbeda dengan ronde karena kuahnya yang terbuat dari santan dengan isian berupa roti, kacang tanah, kacang hijau, petulo, dan mutiara. Rasa manis dengan kuah yang hangat ini mampu membuat hawa dingin yang terasa menjadi hilang secara seketika.

4. Tahwa

Tahwa
© mariskave.wordpress.com/mariskave.wordpress.com

Kuah jahe memang merupakan pilihan paling tepat untuk menghilangkan hawa dingin, hal itu yang menyebabkan tahwa menjadi salah satu minuman yang cocok. Campuran jahe dan gula merah pada kuah memberi rasa hangat ketika malam hari sedang dingin-dinginnya, selain itu ditambah juga dengan isian berupa tahu yang lembut dan lumer di mulut. Penjual dari tahwa juga dapat cukup mudah ditemui di Malang sehingga jika kita merasa kedinginan bisa langsung berbelok dan 'njajan' minuman satu ini.

Itu lah empat minuman hangat khas Malang yang dapat membantu mengusir rasa dingin di musim hujan ini.

PILIHAN EDITOR

(RWP)
  1. Makanan Khas Malang
  2. Kuliner
  3. Makanan Tradisional
SHARE BERITA INI:
KOMENTAR ANDA