1. MALANG
  2. LAPAK

Launching Foody Malang usung tajuk "Nyeduh Kopi Bareng Foody"

Melihat potensi kuliner dan wisata di kota Apel, Foody Indonesia dirikan cabang di kota Malang.

©2016 Merdeka.com Reporter : Siti Rutmawati | Senin, 19 Desember 2016 15:27

Merdeka.com, Malang - Mengulang kesuksesan di kota lainnya, Foody Indonesia kini hadir di Kota Malang. Melihat potensi kuliner dan wisata yang besar di Kota Malang, Foody Indonesia akhirnya mendirikan cabang di kota Apel dan menggelar launching di Ria Djenaka Cafe and Resto, Sabtu (17/12).

Bertajuk "Nyeduh Kopi Bareng Foody", Foody Indonesia menyambut kehadiran para peserta dengan berbagai acara menarik. Sebut saja, coffe class with Barista Faiz, serta berbagai games seru berhadiah voucher menarik.

Launching Foody Malang
© 2016 merdeka.com/Istimewa

Dalam event tersebut, Barista Faiz menjelaskan berbagai hal terkait kopi. Mulai dari sejarah kopi, jenis-jenis kopi hingga cara pengolahan kopi. Selain itu, tiga peserta yang beruntung berhak mengikuti cappucino class gratis bersama Barista Faiz.

Launching Foody Malang
© 2016 merdeka.com/Istimewa

Memperkenalkan Foody Indonesia, merupakan layanan direktori kuliner (tempat makan) berbasis website dan aplikasi, yang secara operasional dimulai pada 4 Mei 2015. Foody Corp, awalnya didirikan di Vietnam pada 2012 lalu, yang kemudian menjadi pusat perusahaan.

Setelah berjalan selama 5 tahun, Foody Vietnam telah menjadi direktori makanan terkemuka yang juga terintegrasi dengan layanan restoran, dengan sekitar 39 juta pengguna di seluruh Vietnam, lebih dari 15 juta page views per bulan, dan 7 juta website session bulanan yang menjadikannya sebagai aplikasi dan website direkori kuliner paling dipercaya, serta paling sering digunakan di Vietnam.

Foody Vietnam tidak hanya berhenti pada hal-hal terkait kuliner, namun juga merambah bidang lainnya seperti hiburan dan kecantikan. Menyadari pasar yang potensial dan perilaku gaya hidup kaum urban Indonesian, Foody Corp memutuskan untuk memperluas bisnis di Indonesia dengan Jakarta sebagai kota pertama.

Meskipun layanan sejenis yang ada di Indonesia segera muncul sebagai pesaing, Foody Corp melihat besarnya angka konsumen online Indonesia dan tingginya permintaan untuk layanan yang lebih holistik, terutama terkait kuliner.

Potensi ini tidak semata-mata terlihat dari pengguna internet di Ibukota, namun juga dari kota-kota metropolis lain seperti Bandung, Surabaya, Yogyakarta dan Bali sebagai tujuan wisata terkemuka.

Oleh karena itu, Foody Indonesia menyediakan berbagai kemudahan untuk memberi pengalaman kuliner yang menyenangkan kepada masyarakat. Tidak hanya database dan ulasan mengenai tempat makan, tapi juga informasi kuliner dan artikel yang up-to-date, sistem reward (voucher) yang mudah dan selalu tersedia, video mengenai tempat-tempat baru yang sedang hype, serta layanan komunikasi dua arah untuk setiap pertanyaan dengan platform media sosial yang ada.

Secara singkat, Foody Indonesia merupakan sahabat para pecinta makanan. Saat ini, Foody Indonesia memiliki 500.000 pengguna aktif, lebih dari 52.000 data tempat, dan lebih dari 15.000 ulasan.

Meskipun operasional baru berjalan selama setahun, Foody Indonesia bergerak cepat untuk memperluas basis perusahaan. Saat ini Foody Indonesia tengah membangun cabang di Bandung, Surabaya, Yogyakarta, Bali dan Malang.

Mengusung visi menjadi aplikasi layanan gaya hidup terbaik dan paling banyak digunakan di Indonesia, Foody Indonesia mengambil langkah besar ke depan untuk lebih dekat dengan pengguna, dan menjadi mitra mereka untuk layanan gaya hidup sehari-hari. Agar tujuan ini tercapai, Foody juga membangun komunitas melalui acara-acara pertemuan dan workshop menarik.

PILIHAN EDITOR

(SR)
  1. Bisnis
  2. Event
SHARE BERITA INI:
KOMENTAR ANDA