1. MALANG
  2. KABAR MALANG

Sawojajar sabet juara I Lomba Desa dan Kelurahan Jatim

Membanggakan, Kelurahan Sawojajar, Kota Malang, meraih Juara I dalam Lomba Desa dan Kelurahan Jawa Timur.

Walikota Malang, Mochammad Anton. ©2017 Merdeka.com Editor : Siti Rutmawati | Contributor : Darmadi Sasongko | Sabtu, 17 Juni 2017 10:17

Merdeka.com, Malang - Kelurahan Sawojajar, Kota Malang, meraih Juara I dalam Lomba Desa dan Kelurahan Jawa Timur. Kelurahan di bawah pimpinan Lurah J.A. Bayu Widjaya mengalahkan pesaingnya, yakni Kelurahan Manguharjo (Kota Madiun), Kelurahan Putat Jaya (Kota Surabaya) dan Kelurahan Jati (Kota Probolinggo).

Atas prestasi tersebut, Kelurahan Sawojajar berhak atas trofi tetap, piagam penghargaan serta uang pembinaan sebesar Rp 20 juta.

Kepala Bagian Pemerintahan, Sri Winarni selaku koordinator di Kota Malang mengaku berbangga atas kemenangan tersebut. Pihaknya akan menyerahkan hadiah panitia yang bisa digunakan sebagai dana pengembangan sarana dan prasarana pembangunan.

"Rasa lelah serta kerja keras kami untuk mempersiapkan lomba tersebut telah terbayar dengan membanggakan," katanya, Jumat (16/6).

Beberapa tahapan penilaian baik secara administrasi dan tinjauan lapangan dilalui Kelurahan Sawojajar, Kecamatan Kedung Kandang. Kemenangan tersebut ditetapkan oleh Gubernur Jawa Timur, Soekarwo, melalui SK Gubernur Jatim Nomor. 188/338/KPTS/013/2017 tentang Pemenang Lomba Desa dan kelurahan Provinsi Jawa Timur.

Sementara itu, Walikota Malang, Mochammad Anton, memberikan ucapan selamat kepada Kelurahan Sawojajar dan warganya. Kerja keras masyarakat dan perangkatnya telah membuahkan hasil yang patut dibanggakan.

"Tanpa dukungan seluruh elemen masyarakat dan warga Kelurahan Sawojajar, prestasi tersebut akan sulit untuk kita raih," ujar pria yang kerap disapa Abah Anton itu.

Abah Anton berharap, nantinya Kelurahan Sawojajar juga mampu mewakili Jawa Timur di tingkat nasional. Sehingga nama harum Kota Malang akan semakin terpatri di kancah nasional.

PILIHAN EDITOR

(SR) Laporan: Darmadi Sasongko
  1. Info Kota
  2. Ngalam Kipa
  3. Kota Malang
SHARE BERITA INI:
KOMENTAR ANDA