1. MALANG
  2. AREMANIA

Arema Cronus matangkan konsep jelang bursa transfer tengah musim

Bursa transfer tengah musim Indonesia Soccer Championship (ISC) A 2016 ini akan dimanfaatkan Arema Cronus untuk mematangkan tim.

©2016 Merdeka.com Reporter : Rizky Wahyu Permana | Kamis, 11 Agustus 2016 14:02

Merdeka.com, Malang - Manajemen Arema Cronus tengah mematangkan persiapan jelang terjun di bursa transfer tengah musim Indonesia Soccer Championship (ISC) A 2016. Dilansir dari Bola.net, manajemen Arema Cronus mengaku tak mau sekedar membeli pemain pada bursa transfer ini.

"Kami ingin dalam bursa transfer ini tak hanya sekadar membeli pemain," ujar General Manager Arema Cronus, Ruddy Widodo.

"Kami ingin, sekaligus membentuk tim sebagai kerangka tim di musim depan," sambungnya.

Menjelang bursa transfer ini, Ruddy mengatakan bahwa Arema Cronus memiliki dua opsi. Opsi pertama adalah tidak mengubah komposisi tim karena permainan mereka yang relatif stabil selama ini.

"Jika kami merombak, kemudian jeblok, yang pasti bakal banyak suara miring ke manajemen dan tim pelatih," tuturnya.

Walau begitu, manajemen Arema Cronus juga tetap mempertimbangkan untuk melakukan perombakan tim. Perombakan tim pada paruh musim ini juga dianggap cukup ideal karena masih ada waktu yang cukup sebelum berlaga di kompetisi sesungguhnya.

"Ini juga yang dilakukan klub-klub lain," ucap Ruddy.

Keputusan mengenai hal ini akan diambil oleh Arema Cronus dalam waktu yang cukup singkat. Saat ini mereka masih mengevaluasi permainan di tiga laga yang tersisa di putaran pertama.

"Kita juga tidak akan jor-joran. Namun, kita juga tidak akan cuma sekadar mengejar musim ini. Kita juga persiapkan mengenai musim depan," tandas Ruddy.

PILIHAN EDITOR

(RWP)
  1. Kabar Arema
  2. ISC A 2016
  3. Arema Cronus
SHARE BERITA INI:
KOMENTAR ANDA