1. MALANG
  2. KABAR MALANG

Komunitas MC3, tentang berharganya sebuah jantung

Komunitas yang terdiri dari para pasien penyakit jantung ini, berusaha menyuarakan tentang penting dan berharganya sebuah jantung yang sehat.

©2016 Merdeka.com Reporter : Siti Rutmawati | Senin, 31 Oktober 2016 19:03

Merdeka.com, Malang - Berdasar pada data pusat data dan informasi Kementerian Kesehatan RI tahun 2013, penyakit kardiovaskular merupakan Penyakit Tidak Menular (PTM) yang menjadi penyebab kematian nomor satu setiap tahunnya. Penyakit kardiovaskular adalah penyakit yang disebabkan gangguan fungsi jantung da pembuluh darah. Sebut saja, penyakit jantung koroner, penyakit gagal jantung, hipertensi dan stroke.

Menyadari hal tersebut, dokter Syaifur, seorang dokter spesialis Jantung di Malang, akhirnya menggagas berdirinya sebuah komunitas yang peduli terhadap kesehatan jantung. Komunitas yang semula beranggotakan pasien dr. Syaifur sendiri, kini telah memiliki anggota 100 orang.

Malang Community of Cardiovascular Care(MC3), merupakan komunitas peduli jantung yang mengajak masyarakat untuk lebih peduli terhadap kesehatan jantungnya. Komunitas MC3 didirikan pada perayaan Hari Jantung Dunia, tepatnya pada 29 September 2015.

Dharmawan, salah satu pasien penyakit jantung sekaligus sebagai wakil ketua penggerak komunitas MC3 berbagi cerita tentang komunitas tersebut.

Layaknya nama yang digunakan, MC3 berdiri dengan visi dan misi menyampaikan informasi sekaligus pemahaman tentang berharganya sebuah jantung, sehingga layak untuk dijaga kesehatannya.

Anggota Komunitas MC3
© 2016 merdeka.com/Siti Rutmawati

Tak sekedar ocehan, para anggota MC3 menjalankan visinya dengan melakukan berbagai kegiatan yang mendukung kesehatan jantung, baik secara fisik maupun mental. Menjalankan visi tersebut, MC3 mengadakan kegiatan rutin seperti senam jantung,sosialiasi terkait kesehatan jantung, kegiatan sosial, serta motivasi kerohanian.

Terkait dengan kegiatan, menjadi bagian dari misi pertama MC3, olahraga senam jantung rutin diadakan empat kali dalam seminggu. Mengingat olahraga merupakan kegiatan yang direkomendasikan untuk menjaga kesehatan tubuh, secara keseluruhan.

"Misi kita yang pertama adalah melakukan senam jantung. setiap minggu empat kali, setiap selasa, kamis, sabtu dan minggu", tutur Dharmawan.

Misi kedua, kata Dharmawan, mencakup aksi pemahaman tentang penyakit jantung kepada banyak orang. Tujuan utamanya agar masyarakat lebih sadar dan peduli tentang kesehatan jantungnya. Keinginan untuk berbagi informasi ini muncul lantaran para anggota MC3 yang sebagian besar merupakan pasien penyakit jantung, memiliki pengalaman pahit akibat jantung yang terbilang sudah tak sehat lagi. Oleh karena itu, mereka ingin mengajak masyarakat sedini mungkin untuk mengenal tentang bahaya penyakit jantung, serta penanganan yang tepat terkait perawatan jantung.

"Agar supaya masyarakat lebih peduli kepada jantungnya. Makanya kita perlu untuk turun, kita perlu kerja sosial agar supaya masyarakat mendapat pemahaman tentang penyakit jantung", ungkap Dharmawan.

 Komunitas MC3 saat Sosialisasi terkait Kesehatan Jantung
© 2016 merdeka.com/Siti Rutmawati

Ketiga, misi yang dijalankan terkait tentang pembinaan mental para anggota komunitas. Hidup dengan mengidap penyakit jantung bukanlah perkara mudah. Butuh kekuatan mental tinggi bagi para penderita untuk bangkit melawan penyakit yang dideritanya. Mental serta keinginan yang kuat untuk sembuh merupakan hal penting yang mendukung proses pemulihan pasien.

"InsyaAllah kalo kita taqwa, jantung kita bisa lebih sehat, kita percaya itu", tegas Dharmawan.

Dharmawan juga menjelaskan, selain menjalankan visi misi, MC3 juga memiliki target utama, terkait dengan kegiatan-kegiatan MC3. Target pertama mencakup kelompok masyarakat atau perorangan yang mempunyai masalah dengan penyakit jantung. Target kedua adalah keluarga sehat yang berpotensi memiliki penyakit jantung.

"Misalkan dalam satu keluarga ada 10 orang, semuanya terlihat  ehat. Tapi belum tentu jantungnya juga sehat. Bisa saja ayahnya dulu pernah terkena sakit jantung. Berdasarkan gennya, itu termasuk keluarga sehat yang berpotensi terkena penyakit jantung", jelas Dharmawan.

Aksi para anggota Malang Community for Cardiovascular Care patut untuk diancungi jempol. Diluar kondisi jantung mereka yang sudah tak sesehat dahulu, mereka memiliki keinginan kuat untuk melawan penyakitnya dengan melakukan aksi sosial bersama dalam MC3. Terlebih lagi, mereka menyempatkan diri untuk mengajak orang lain untuk lebih peduli dengan kesehatan jantungnya, melalui kegiatan-kegiatan yang terbungkus dalam visi dan misi MC3. kembali lagi, tujuan utamanya adalah menyadarkan masyarakat akan pentingnya jantung sehat.

PILIHAN EDITOR

(SR)
  1. Inspiratif
  2. Komunitas
SHARE BERITA INI:
KOMENTAR ANDA