Pembentukan pengurus dibutuhkan agar aksi terlaksana dengan lebih cepat
Merdeka.com, Malang - Bagi kamu yang mengaku sebagai pelaku industri kreatif, tentu kamu kenal dengan MCF alias Malang Creative Fusion, bukan? Kamis (12/05), komunitas yang digawangi oleh para pelaku Industri Kreatif Malang ini melakukan kegiatan urun rembuk yang bertujuan untuk membentuk kepengurusan resmi MCF. Kepengurusan tersebut diusulkan terdiri dari empat sekretariat umum dan seorang sekretaris jenderal.
Pembentukan kepengurusan tersebut diharapkan mampu mendorong aksi kreatif untuk bergerak lebih cepat. Rembuk kreatif tersebut melibatkan sekitar 32 orang dari berbagai subsektor yang sekaligus menjadi pegiat jejaring industri kreatif Malang.
Acara tersebut juga diisi dengan pemaparan mengenai pola dasar industri kreatif yang disampaikan oleh Affan Hakim, yang merupakan salah satu dari pegiat industri kreatif di bidang Desain Komunikasi Visual.
Pola dasar yang disampaikan dalam acara Rembuk Kreatif tersebut disusun oleh Tim 9 yang terdiri dari Vicky Arief Herinadharma, Amar Alpabet, Agus Setyawan, Deni Prasetyo, Affan Hakim, Ardiansyah Rachmat Akbar, Dadik Wahyu Chang, Yuyun Sulastri, dan M. Miftahul Huda.
Sasa, salah satu pegiat MCF di bidang Desain Komunikasi Visual mengatakan bahwa penyusunan tersebut bertujuan untuk menata MCK sebagai jejaring yang bermanfaat.
"Penyusunan pola dasar tersebut dilakukan berdasarkan hasil diskusi, serta belajar dari forum sejenis yang diadakan di Kota lain", ungkap Sasa melalui sambutannya dalam acara tersebut. Secara garis besar, MCF kedepannya mampu menjaring semua pihak untuk turut serta dalam industri kreatif dalam agenda besar memajukan Malang tentunya.