Arema Cronus berhasil menuntaskan misi memtik poin penuh kala melawan Persija melalui gol semata wayang Cristian Gonzales.
Merdeka.com, Malang - Arema Cronus sukses menuntaskan misi memetik poin penuh pada laga melawan Persija Jakarta. Pada laga pekan ketujuh Indonesia Soccer Championship (ISC) A 2016 tersebut, Arema Cronus menang berkat gol semata wayang dari Cristian Gonzales.
Arema Cronus mulai unggul ketika laga baru berlangsung delapan menit. Situasi gol tersebut cukup unik karena Gonzales mendapat bola liar ketika Esteban Vizcarra yang membawa bola terjatuh karena dilanggar di wilayah kotak penalti Persija. Selanjutnya Gonzales yang bebas kawalan menceploskan bola tersebut ke gawang Andritany.
Gol ini sempat mengundang protes para penggawa Persija. Mereka mengaggap Gonzales dalam posisi offside, selai itu juga dianggap permainan seharusnya berhenti karena pelanggaran yang diterima oleh Vizcarra. Namun wasit Dodi Setia Purnama tetap mengesahkan gol milik Arema Cronus.
Unggul satu angka membuat Arema Cronus terus melancarkan serangan. Namun rupanya tim tamu juga tak mau kalah dan melakukan serangan terus menerus walaupun masih bisa digagalkan oleh barisan pemain bertahan tim tuan rumah.
Sial bagi Persija karena pada menit ke-34 mereka harus bermain dengan 10 orang menyusul kartu kuning kedua yang diterima oleh William Pacheco. Keunggulan jumlah pemain membuat pemain Arema semakin mengeksploitasi barisan pertahanan Persija. Namun sayangnya hingga peluit babak pertama ditiup masih belum ada gol tambahan.
Karena keluarnya Pacheco yang memiliki posisi pemain bertahan, Persija melakukan perubahan strategi dengan mengganti Bambang Pamungkas dengan Gunawan Dwi Cahyo.
Pada awal babak kedua, Persija hampir saja dapat menyamakan kedudukan melalui terobosan yang dilakukan Novri Setiawan. Namun tendangannya masih melenceng tipis dan tidak mengubah kedudukan sementara.
Pada menit ke-64, Arema juga harus bermain dengan sepuluh orang karena kartu kuning kedua yang diterima oleh Johan Ahmad Farizi.
Walau sama-sama bermain dengan jumlah 10 pemain, namun keunggulan sebagai tuan rumah bisa membuat Arema tampil lebih leluasa. Tercatat ada sejumlah peluang yang dihasilkan oleh barisan penyerang Arema walaupun semuanya masih gagal menambah keunggulan. Hingga peluit akhir berbunyi, kedudukan tetap 1-0 untuk Arema Cronus.