1. MALANG
  2. KABAR MALANG

Tol Pandaan-Malang ditargetkan beroperasi pada 2018

Tol Pandaan-Malang ditargetkan sudah beroperasi total pada akhir tahun 2018 dan dapat digunakan pada Lebaran 2018.

Ilustrasi pengerjaan jalan tol. ©2017 Merdeka.com Reporter : Rizky Wahyu Permana | Rabu, 05 Juli 2017 15:08

Merdeka.com, Malang - Tol Pandaan-Malang ditargetkan sudah beroperasi pada akhir tahun 2018. Dilansir dari Antara, target itu dicanangkan oleh Dinas Pekerjaan Umum Bina Marga Pemerintah Provinsi Jawa Timur

Kepala Dinas Pekerjaan Umum Bina Marga Pemerintah Provinsi Jawa Timur, Gatot Sulistyo Hadi, juga mengatakan bahwa minimal jalan tol tersebut sudah bisa difungsikan pada musim mudik Lebaran 2018.

"Perkiraan kami Lebaran tahun depan antara tanggal 10 sampai dengan 15 Juli 2018. Dan jalan tol tersebut sudah bisa difungsikan. Karena target pengoperasionalannya pada akhir 2018 atau molor dua tiga bulan," jelasnya.

Dia mengatakan bahwa saat ini pihaknya terus berkoordinasi dengan pihak-pihak terkait mengenai hal tersebut. Terutama membahas mengenai penyelesaian jalan tol tersebut agar bisa segera difungsikan.

"Karena kalau tidak mengandalkan jalan tol, tentunya akan sangat menghambat perjalanan dari Surabaya ke Malang dan terjadi kemacetan seperti di daerah Lawang, Malang," ujarnya.

Gatot menyatakan bahwa saat ini secara konstruksi, pembangunan jalan tol sudah rampung sekitar 12 persen. Selanjutnya, pembangunan ini akan terus dikebut agar bisa segera digunakan.

Jalan tol Pandaan-Malang sendiri memiliki panjang sekitar 40 kilometer. Dana yang diperlukan untuk pembangunan jalan tersebut sekitar Rp2 triliun.

"Saat ini pengerjaan konstruksi masih sekitar 12 persen dan untuk lahan utamanya sudah selesai dibebaskan. Kalaupun ada yang belum dibebaskan itu seperti di rest area dan juga di bahu jalan saja," ujarnya.

PILIHAN EDITOR

(RWP)
  1. Info Kota
  2. Kabupaten Malang
SHARE BERITA INI:
KOMENTAR ANDA